Trend desain minimalis di tahun ini sangat digemari, pada tahun ini setiap orang berlomba-lomba untuk membuat rumah yang minimalis karena me...

Trend Desain Minimalis yang Bikin Tetangga Iri

Trend desain minimalis di tahun ini sangat digemari, pada tahun ini setiap orang berlomba-lomba untuk membuat rumah yang minimalis karena mereka menyadari keterbatasan lahan yang mereka miliki. Minimalis bisa diartikan sebagai membuat rumah dengan lahan yang terbatas, untuk kamu yang memiliki lahan yang luas bisa juga membuat rumah minimalis tetapi dalam kata minimalis cenderung ke rumah yang memiliki lahan yang sempit.

trend desain minimalis

Gambar yang kami berikan ini benar-benar desain rumah minimalis, dengan konsep yang diberikan di rumah ini. Terlihat dari luar rumah, kesan simple dan elegan terpancar dan rumah yang notabene tidak memiliki lahan yang luas dan dari kejauhan terlihat padat. Adanya teras, garasi dan taman terlihat cukup lengkap.

baca juga: konsep desain interior rumah gaya urban

Konsep yang diterapkan terlihat bergaya eropa namun kesan rumah simple jelas terpancar. Melihat halaman depan rumah saja mungkin kamu punya gambaran bagaimana desain interior dalam rumah. Jika masih penasaran, yuk lihat dalam rumahnya.

trend desain minimalis

Setelah melewati pintu depan rumah akan nampak desain ruang tamu yang minimalis, kesan cerah dan sejuk terlihat ketika pertama kali melihat gambarnya saja. Memang ini benar-benar desain rumah minimalis idaman. Perabotan di ruang tamu juga tidak terlalu banyak, ada sedikit bunga untuk memperindah ruang tamu, warna sofa yang digunakan sangat cocok dengan warna cat tembok.

trend desain minimalis

Yang jangan dilewatkan dari desain rumah minimalis adalah harus adanya kamar tidur, ruangan inilah salah satu tempat yang dirindukan di dunia karena kalau sudah rebahan pasti malas untuk bangun. Tidak kalah dengan ruang tamu, kamar tidur di atas sangat minimalis sekali, idaman setiap keluarga pastinya. Suka sekali dengan perpaduan spring bed dan warna sekitar, terlihat adem dan nyaman.

baca juga: desain interior ruang tamu ala korea

Keberadaan ruang keluarga juga sangat penting dalam konsep desain rumah minimalis, di tempat inilah saat untuk berbincang dan bercanda serta berbagi cerita untuk keakraban keluarga. Gambar desain di atas bisa kamu jadikan referensi bagi kamu yang ingin membuat ruang keluarga minimalis. Namun, jika memang lahan yang dimiliki terbatas, ruang keluarga bisa digabung dengan ruang makan atau ruang tamu.

 

Tempat ini adalah tempat favorit nongkrongnya para ibu-ibu. Gambar di atas bisa juga dijadikan referensi dalam membuat dapur idaman, kamu bisa membuat dapur minimalis atau bisa juga membuat dapir minimalis modern, buatlah dimana yang sesuai dengan seleramu.

Semoga artikel trend desain rumah minimalis ini bermanfaat untuk kamu dan bisa menjadi referensimu untuk mengubah interior kamu.

sumber: trend desain minimalis yang bikin tetangga iri

Mau mendapatkan Materi dan Info Penting lainnya mengenai buku arsitek jago proyek dan info penting 

lainnya silahkan gabung di channel telegram sharing Jagoproyek ini

join telegram

jagoproyek.com – rumah3desain.id
Jl. H. Gedad No. 85  Kel. Paninggilan Utara, Ciledug. Tangerang – Banten 15153
Phone : 0817-7414-2291
Email :  admin@jagodesainproyek.com

0 Comments: